SUARADIFA.COM_ Tiga Puluh Tiga atlet National Paralympic Committee of Indonesia (NPCI) Klaten akan berlaga di Pekan Paralympic Nasional (Peparnas) xvII di Solo 2024. Para atlet yang berlaga membela kontingen Jawa Tengah di ajang Peparnas nanti.
Ketiga Puluh Tiga Atlet tersebut mengikuti pelepasan kontingen di gedung B2 Pemerintah Kabupaten Klaten. Dalam Peparnas ke XVII ini para atlet didampingi oleh pelatih dan official dari masing-masing cabang olahraga.
Disela- sela kegiatan pelepasan atlet, Ketua NPCI Klaten Sri Mulyo mengatakan, pada kesempatan ini NPCI Klaten Tengah melaksanakan kegiatan Pelepasan atlet yang akan berlaga di Peparnas ke XVII di solo.
“Klaten akan mengirimkan atlet terbaik sejumlah 33 atlet yang akan berlaga di Solo pada tanggal 6 sampai 13 Oktober 2024”, Ungkap Sri Mulyo Jum’at (27/09/2024) di gedung B2 Pemkab Klaten.
Lebih lanjut ia mengatakan, NPCI Klaten mengirimkan atlet terbaik sejumlah 33 atlet yang terdiri dari Anggar Kursi roda, Blind Judo, Boccia,Para Atletik,Para Bulutangkis, Para Menembak, Para Panahan, Para Renang, Para Tae Kwondo, Para Tenis meja, Sepak bola Cp.
“Di event Peparnas ini kami merasa senang dan bangga sekali, karena meningkatnya jumlah atlet yang dapat berlaga di Peparnas dan berharap mendapatkan 15 medali emas”, katanya.
Sementara itu Sekretaris Dinas Disbuporapar Klaten Purwanto mengatakan, pemerintah Kabupaten Klaten bangga bahwa Klaten dapat mengirimkan atlet Peparnas ke XVII di Solo untuk bergabung ke tingkat Jawa Tengah.
“Pemkab Klaten turut bangga bahwa Klaten dapat mengirimkan atlet yang lumayan banyak untuk bergabung ke Jawa Tengah.
“Harapan kami temen- temen atlet dapat meraih prestasi demi mengharukan Klaten dan juga Jawa Tengah”, pangkas Purwanto (din)